Rabu, 08 Desember 2010

Pengalaman Memberikan Manfaat

Anda mengalami kegagalan mendapatkan sesuatu jangan berkecil hati atau sedih. Anda masih mempunyai banyak waktu untuk bisa mendapatkan apa yang anda harapkan dan yang anda kerjakan. Gunakan Hak Pilih anda untuk memilih pengalaman yang mana yang bisa memberikan manfaat bila saja pengalaman buruk terjadi pada anda.
Be well,
Dwika Sudrajat
ExecuTrain



Mempertahankan Perasaan Sukses
**Soegianto Hartono

Anda tentunya pernah mengalami bahwa Kehidupan ini tidak berjalan sesuai dengan yang anda harapkan. Berbagai pengalaman baik suka maupun duka tentu pernah anda alami, bukan ? Dan inilah kehidupan , anda tidak bisa menghindari pengalaman – pengalaman buruk dan baik yang datang kepada anda, namun anda bisa memilih mana yang terbaik untuk diri anda sendiri. Gunakan Hak Pilih anda untuk memilih pengalaman yang mana yang bisa memberikan manfaat bila saja pengalaman buruk terjadi pada anda.
Walaupun anda mengalami pengalaman buruk, misalkan anda mengalami kegagalan dalam mengerjakan sesuatu, gagal mendapatkan sesuatu jangan berkecil hati atau sedih. Anda masih mempunyai banyak waktu untuk bisa mendapatkan apa yang anda harapkan dan yang anda kerjakan.
Ikhlas-kan saja apa yang terjadi, terimalah pengalaman itu dengan suka cita dan selalu berpikilah positif bahwa dibalik pengalaman tersebut tentunya ada sesuatu yang lebih baik.
Untuk membuat diri anda tetap bersemangat walaupun sedang mengalami pengalaman buruk, tarik diri anda ke tempat yang sunyi dan nyaman, rileks lah dan pejamkan mata, bayangkan pengalaman-pengalaman sukses anda yang pernah anda alami sebelumnya. Namun awali terlebih dahulu dengan menarik nafas dalam-dalam dan tahan lalu hembuskan melalui mulut, lakukan pernafasan tersebut beberapa kali, lalu tenangkan pikiran anda. Sambil membayangkan pengalaman sukses yang pernah anda alami sebelumnya, muncul kan perasaan menang yang sama yang pernah anda alami sebelumnya, terus tahan pengalaman tersebut beberapa saat di dalam pikiran anda. Bila anda merasa sudah cukup untuk membangkitkan semangat anda, akhiri hal ini dengan menarik nafas dalam sekali lagi, lalu goncang-goncangkan kepala anda.
Lain waktu bila anda mengalami hal yang buruk yang membuat anda kecewa, lakukan tindakan seperti diatas kembali. Ini lah cara untuk mempertahankan perasaan menang dan sukses agar tetap terpelihara di dalam diri anda, hanya anda sendiri yang bisa membangkitkan semangat anda, dan jangan mencoba untuk melawan ataupun menekan emosi negatif yang muncul pada diri anda, karena akan sangat merugikan diri anda sendiri.
Bersikap ikhlas, pasrah dan rileks dalam mengahadapi segala pengalaman yang muncul kepada diri kita, sangatlah membantu untuk menjaga agar kita tetap tenang dan bersemangat. Bila anda ngotot dan memaksakan kehendak dalam menghadapi kegagalan dan pengalaman buruk, itu artinya anda tidak ikhlas , dan pengalaman-pengalaman buruk / negatif justru akan semakin sering anda alami di masa-masa yang akan datang, sesuai hukum daya tarik, pikiran dan perasaan yang anda fokuskan akan menarik hal-hal yang anda pikirkan serta rasakan sesuai fokus tersebut. Kuncinya Enjoy dan Rileks saja . Nikmati apapun yang anda alami saat ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar